Keseruan Daihatsu Kumpul Sahabat Pontianak akan dimulai hari ini, Minggu (18/1/2026). Berikut ini sekilas infonya!
Daihatsu Kumpul Sahabat Pontianak digelar di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman, Pontianak, Kalimantan Barat, Minggu, 18 Januari 2026. Terdapat rangkaian kegiatan seru yang berlangsung mulai pukul 07.00 hingga 18.00 WIB. Kabar baiknya, kegiatan ini terbuka untuk umum dan sepenuhnya gratis!
Daihatsu Kumpul Sahabat dibuka dengan rangkaian Zumba bersama di pagi hari. Lalu menuju siang, akan ada deretan games yang bisa kamu ikuti; bisa adu tarik tambang, estafet karet, dan balap karung. Ada juga perlombaan estafet ban mobil yang menguji kekuatan fisik, strategi, hingga kekompakan komunitas Daihatsu.
Kamu yang hadir di Daihatsu Kumpul Sahabat Pontianak bisa mengikuti isu otomotif terkini lewat talkshow. Di sana bakal disajikan berbagai informasi terkait tips nyaman berkendara hingga kiat membeli mobil pertama ala Daihatsu.
Daihatsu Kumpul Sahabat juga cocok buat bawa anak, nih! Sebab terdapat lomba fashion show anak. Hadiahnya, juara 1 mendapat uang Rp 1 juta per orang, juara 2 meraih Rp 650 ribu, dan juara 3 mendapat Rp 300 ribu. Lomba ini untuk anak usia 6-12 tahun.
Sementara itu, lomba dance merupakan ajang bagi para penari untuk menampilkan kreativitas, kekompakan, dan energi melalui gerakan tari. Kegiatan ini juga menjadi kesempatan bagi setiap tim untuk mengembangkan kemampuan koreografi, meningkatkan kepercayaan diri, serta mendapatkan pengalaman tampil di hadapan publik.
Hadiahnya, juara 1 mendapat Rp 1.250.000 per kelompok. Juara 2 mendapat Rp 1.000.000, dan juara 3 meraih Rp 750.000.
Kemeriahan ini akan ditutup dengan penampilan istimewa dari grup band papan atas, D’Masiv. Ya, keseruan acara akan mencapai puncaknya saat D’Masiv naik ke panggung dan membawakan single terbaru mereka, Bahagia Sejak Pertama, yang siap mengguncang dan memeriahkan suasana sore hari.
Daihatsu juga memberikan apresiasi kepada pelanggan setia yang telah konsisten merawat kendaraan sejak awal kepemilikan melalui program Bahagia Sejak Pertama. Pecinta otomotif pun dapat menikmati pameran mobil modifikasi dari komunitas. warga
