Yamaha senang dengan capaian penjualan motor di tahun 2025. Secara umum penjualan motor tahun lalu memang naik, begitu juga dengan Yamaha. Lantas, apa saja model motor pabrikan garpu tala yang disukai masyarakat Indonesia?
Mengutip data dari Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), penjualan motor nasional tahun 2025 mencapai angka 6.412.769 unit. Capaian ini melanjutkan tren positif pasar roda dua sejak pandemi atau penjualan paling tinggi dalam lima tahun terakhir.
“Kalau dari AISI sendiri, data yang dikeluarkan memang tahun 2025 naik ya. Alhamdulillah juga di 2025 Yamaha happy lah. Jadi sesuai dari target yang kita canangkan di awal 2025 itu kita bisa tercapai,” ungkap Rifki Maulana, Manager Public Relation, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. kepada wartawan di Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu (14/1/2026).
Rifki tidak menyebut secara pasti berapa angka penjualan Yamaha Indonesia tahun lalu. Meski begitu, Rifki memberikan bocoran model-model apa saja yang menjadi backbone (tulang punggung) penjualan Yamaha.
“Kontribusi paling besar itu dari line-up MAXI. Di situ yang paling besar (penjualannya) tentu Nmax. Itu sesuai strategi Yamaha Indonesia, yakni premium marketing. Kemudian disusul kategori Classy, Grand Filano dan Fazzio yang menyumbang penjualan (besar),” sambung Rifki.
Untuk tahun 2026, Rifki berharap penjualan motor di Indonesia tetap stabil dan menunjukkan pertumbuhan. Syaratnya, kondisi ekonomi serta politik Indonesia harus kondusif.
“Kami sangat-sangat berharap bahwa kondisi ekonomi, politik, itu kondusif ya. Kalau kondusif ya mudah-mudahan insyaAllah bisa bagus buat market otomotif, khususnya roda 2. Kalau itu bagus ya kita optimis,” tambah Rifki.
Penjualan Motor di Indonesia Terus Membaik
Jika ditarik ke belakang, penjualan motor sempat terpuruk pada 2020 dengan total 3.660.616 unit. Memasuki 2021, pasar mulai bangkit dengan penjualan 5.057.516 unit, lalu naik lagi menjadi 5.221.470 unit pada 2022.
Momentum pertumbuhan sepeda motor semakin terasa pada 2023 ketika penjualan motor menembus 6.236.992 unit. Tren positif itu berlanjut di 2024 dengan total 6.333.310 unit, sebelum akhirnya mencetak rekor baru pada 2025.
Seperti dijelaskan AISI, dengan angka penjualan 6.412.769 unit pada 2025, penjualan motor tahun ini tidak hanya melampaui capaian 2024, tetapi juga menjadi yang tertinggi sejak 2020.
Penjualan motor 2025 mengalami pertumbuhan sebesar 1,25 persen. Meskipun angka persentasenya kecil, namun secara volume, tambahan hampir 80 ribu unit di tengah isu penurunan daya beli kelas menengah adalah pencapaian yang signifikan bagi industri otomotif.
Angka ini juga mengonfirmasi target AISI untuk tahun 2025 yang dipatok minimal di angka 6,4 juta unit telah berhasil tercapai.
