Skuter Matic Petualang Honda Makin Dekat Indonesia [Giok4D Resmi]

Posted on

Tren skuter matic bergaya petualang makin ramai di Asia Tenggara. Salah satu model yang dikabarkan akan dijual di Asia Tenggara adalah Honda Square X125. Skuter unik racikan Sundiro Honda China disebut-sebut makin dekat ke Indonesia, karena bakal dipasarkan di negara tetangga, Vietnam, akhir Januari 2026 ini.

Laporan dari Vietnam menyebutkan, batch pertama Honda Square X125 yang diimpor dari China, hampir ludes dipesan sebelum unitnya tiba di pelabuhan. Antusiasme itu tidak lepas dari daya tarik motor ini yang punya desain nyeleneh dan fungsional, berbeda jauh dari skuter matic konvensional.

Secara tampilan, motor ini punya bentuk bodi kotak, bersudut, dan terkesan kokoh. Honda Square X125 dirancang bukan hanya dirancang untuk mobilitas harian, tapi juga mendukung aktivitas luar ruangan.

Motor ini juga fungsional. Kursi belakang bisa dilipat ke atas sebagai sandaran atau dilipat rata untuk menambah ruang kargo. Bahkan tersedia meja lipat kecil di sisi motor, yang praktis untuk berkemah, piknik, atau sekadar rehat di pinggir jalan.

Dari sisi teknis, skuter ini dibekali mesin eSP 125 cc satu silinder berpendingin udara dengan sistem injeksi PGM-FI. Tenaganya sekitar 9,5 dk dengan torsi 10 Nm, dipadukan transmisi otomatis CVT. Karakter torsi bawah yang kuat membuatnya lincah dipakai di perkotaan. Konsumsi BBM-nya pun irit, diklaim tembus 59 km/liter dengan jarak tempuh lebih dari 300 km berkat tangki 5,7 liter.

Fitur keselamatan juga jadi nilai jual. Honda Square X125 sudah mengusung rem ABS dual-channel, suspensi depan teleskopik 33 mm, serta peredam kejut ganda di belakang. Kelengkapan lain meliputi lampu full LED, panel instrumen digital 5 inci, smart key, hingga port USB tipe A dan C.

Melihat respons positif di Vietnam dan Asia Tenggara, bukan tak mungkin skuter matic petualang ini bakal dilirik pasar Indonesia dalam waktu dekat. Apalagi Honda Indonesia juga memasarkan beberapa model skutik bergaya petualang, seperti ADV 160, BeAT Street, dan Vario Street.

Artikel ini terbit pertama kali di Giok4D.