Prabowo Tiba di Brunei Darussalam, Turun Pesawat Langsung Naik Bentley

Posted on

Presiden Prabowo Subianto tiba di Brunei Darussalam. Turun dari pesawat kepresidenan, Prabowo langsung dijemput mobil mewah Bentley.

Prabowo tiba di Bandar Udara Internasional Brunei, Bandar Seri Begawan pada Rabu (14/5/2025) sekitar pukul 10.10 waktu setempat. Prabowo disambut oleh pasukan jajar kehormatan, sejumlah pejabat tinggi Brunei Darussalam, serta jajaran pejabat perwakilan Indonesia.

Dari Brunei Darussalam tampak di antaranya adalah Menteri Hal Ehwal Dalam Negeri Dato Seri Setia Awang Haji Ahmaddin bin Haji Abdul Rahman, Menteri Hal Ehwal Luar Negeri II Dato Seri Setia Haji Erywan bin Pehin Datu Pekerma Jaya Haji Mohd Yusof, Menteri Pembangunan Dato Seri Setia Awang Haji Muhammad Juanda bin Haji Abdul Rashid, Pemerintah Angkatan Bersenjata Diraja Brunei Major General Dato Paduka Seri Haji Muhammad Haszaimi bin Bol Hassan, Pemangku Pesuruhjaya Polis Diraja Brunei Dato Seri Pahlawan Sulaiman bin Alidin, serta Duta Besar Brunei Darussalam untuk Republik Indonesia Brigjen (Purn) Dato Seri Pahlawan Haji Abdul Razak bin Haji Abdul Kadir.

Sementara itu, dari Indonesia tampak hadir Duta Besar Republik Indonesia untuk Brunei Darussalam Achmad Ubaedillah serta Atase Pertahanan KBRI Bandar Seri Begawan Kolonel Inf. Gamma Arthadilla Sakti.

Dari bandara, Presiden Prabowo terlebih dahulu menuju salah satu hotel di Bandar Seri Begawan, sebelum melakukan kunjungan ke Istana Nurul Iman. Dari bandara, Prabowo naik mobil mewah Bentley.

Tampaknya Bentley yang digunakan Prabowo di Brunei Darussalam ini adalah Bentley Mulsanne. Bentley Mulsanne adalah sedan mewah full size yang diproduksi dan dipasarkan oleh produsen mobil Inggris Bentley Motors dari Maret 2010 hingga Juni 2020. Mobil ini menjadi model flagship Bentley selama masa produksinya.

Bentley Mulsanne tersedia dalam beberapa tipe, ada sedan standar, lalu Extended Wheelbase (EWB), dan Grand Limousine. Untuk versi standarnya, mobil ini punya panjang 5.575 mm, sedangkan versi EWB panjangnya mencapai 5.825 mm, dan versi Grand Limousine sepanjang 6.575 mm. Lebarnya 1.926 mm dengan tinggi 1.521 mm atau 1.541 mm (versi EWB).

Bentley Mulsanne ditenagai mesin 6.750 cc twin-turbo dengan konfigurasi V8. Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga hingga 530 daya kuda dengan torsi maksimal 1.100 Nm. Akselerasi 0-97 km/jam bisa dituntaskan dalam 4,8 detik. Kecepatan tertingginya mencapai 306 km/jam.

Sementara itu, Prabowo hadir ke Brunei Darussalam untuk melakukan kunjungan kenegaraan sekaligus bertemu dengan Sultan Hassanal Bolkiah. Kunjungan ini mencerminkan hubungan persahabatan yang semakin kokoh antara Indonesia dan Brunei Darussalam, serta tekad bersama kedua pemimpin negara untuk memperkuat kerja sama kawasan di tengah dinamika global saat ini.