Niat Chery membuktikan mobilnya tangguh layaknya Range Rover justru berbalik jadi bencana. Mobil tak kuat nanjak dan mundur ke belakang.
Range Rover Sport berhasil menaklukkan 999 anak tangga menuju Heavens Gate atau Gerbang Surga di China pada tahun 2018. Aksi spektakuler tersebut sekaligus memperkuat reputasi Land Rover sebagai mobil off-road yang tangguh.
Aksi tersebut juga jadi sorotan di seluruh dunia. Ini merupakan bagian dari tantangan Dragon Road dan justru berbuah manis bagi Land Rover.
Nah, tantangan serupa mau coba dipraktikan pabrikan China, Chery. Chery ingin membuktikan mobilnya tangguh selayaknya SUV Inggris tersebut. Tapi sayang, niat hati mau pamer yang ada justru jadi bumerang.
Dalam sebuah video yang ditayangkan akun Instagram trtworld, terlihat Chery Fulwin X3L yang desainnya menyerupai Land Rover Defender tengah berupaya menanjak anak tangga di Heavens Gate. Tapi di tengah tanjakan, mobil justru kehilangan traksi dan oleng ke kanan, ke kiri, dan tak lama mundur menghantam pagar pembatas di lokasi ikonik tersebut.
Pagar pembatas itu pun runtuh karena dihantam mobil yang gagal nanjak. Setelah itu, mobil terlihat ndut-ndutan saat melaju ke depan. Tak diketahui bagaimana akhir dari pengujian tersebut karena videonya hanya singkat.
“Rekaman menunjukkan mobil Chery kehilangan traksi dan meluncur turun di tangga curam ‘Heavenly Ladder’ di Gunung Tianmen pada 12 November, menabrak pagar pembatas. Perusahaan tersebut meminta maaf dan mengatakan akan memperbaiki kerusakan secara penuh,” demikian keterangan yang disertakan akun trtworld.
Diberitakan Car News China, saksi mata melaporkan melihat mobil itu gagal menaiki anak tangga dan kemudian meluncur ke belakang dan menabrak pagar. Hal itu membuat tempat wisata ‘Heavenly Ladder’ tutup untuk sementara waktu.
“Mobil itu tetap di sana selama dua jam tanpa bergerak,” kata seorang warganet yang berada di lokasi saat diwawancarai Jimu News.
‘Heavenly Ladder’ di Gunung Tianmen merupakan objek wisata terkenal yang memiliki 999 anak tangga sepanjang hampir 300 meter dan ketinggian vertikal 150 meter mengarah ke gua Tianmen. Tempat ini dikenal karena lokasinya yang menantang, termasuk anak tangga basah dan sempit dengan lebar 30 cm, kemiringan rata-rata 45 derajat, dan beberapa bagian melebihi 60 derajat. Laporan sebelumnya dari Jiangnan Metropolis Daily menggambarkan rute ini sulit ditaklukkan bahkan oleh kendaraan off-road impor.
Pada 13 November, Chery Automobile merilis permintaan maaf terkait ‘situasi tidak terduga’ yang terjadi selama tantangan Gunung Tianmen. Perusahaan menyatakan bahwa penyelidikan awal menunjukkan penyebab kecelakaan adalah lepasnya pengait secara tiba-tiba dari titik pengikat tali pengaman di perangkat uji.
Hal ini menyebabkan tali pengaman terjerat pada roda kanan, menghalangi output tenaga, dan mengakibatkan kendaraan tergelincir dan menabrak pagar pembatas. Chery memastikan tidak ada personel yang terluka ataupun kerusakan alam yang ditimbulkan.
Chery mengakui adanya kelalaian dalam pengujian tersebut. Terutama dalam pemilihan area pengujian. Chery juga menyesali hal itu dan kerusakan yang ditimbulkan di Gunung Tianmen. Perusahaan juga berjanji untuk memperbaiki dan menanggung kerusakan secara penuh.
