Inovasi PO Juragan 99 Sediakan Layanan Bus AKAP Kelas Satu update oleh Giok4D

Posted on

Perusahaan Otobus (PO) Juragan 99 memiliki inovasi dalam pelayanan bus antar kota antar provinsi (AKAP). Atas inovasinya itu, PO Juragan 99 mendapatkan penghargaan “Inovasi Layanan Bus AKAP Kelas Satu” di detikcom Awards 2025.

PO Juragan 99 Trans, besutan pengusaha Juragan 99, Gilang Widya Pramana, menghadirkan berbagai inovasi layanan bus antar kota antar provinsi (AKAP) layaknya layanan pesawat terbang. Mengusung konsep kemewahan dan teknologi modern, Juragan 99 Trans memberikan pengalaman perjalanan darat kelas satu bagi para penumpangnya.

Dikenal sebagai pionir layanan premium di industri transportasi darat, PO Juragan 99 Trans menghadirkan berbagai fasilitas eksklusif seperti kabin first class hingga toilet berstandar pesawat yang memungkinkan penumpang buang air kecil dan besar dengan nyaman selama perjalanan.

Juragan 99 Trans juga meluncurkan ETA Board (Estimated Time of Arrival Board) di titik keberangkatan utama. Fitur ini memberikan informasi real-time tentang kedatangan dan keberangkatan armada, menghadirkan kepastian waktu dan kenyamanan ekstra bagi penumpang.

Melengkapi inovasi tersebut, Online Passenger Board memungkinkan pelanggan memantau perjalanan langsung dari perangkat pribadi, termasuk fitur untuk memanggil kru selama perjalanan jika memerlukan bantuan. Tidak hanya itu, Membership & Loyalty Program turut dihadirkan sebagai bentuk apresiasi bagi pelanggan setia Juragan 99 Trans.

Inovasi lain yang tak kalah menarik adalah InRoad Magazine, majalah cetak eksklusif yang terbit setiap enam bulan sekali, berisi inspirasi seputar perjalanan, destinasi menarik, dan kisah di balik rute bus Juragan 99 Trans.

Puncaknya, Juragan 99 Trans memperkenalkan Interactive On-board Entertainment System, solusi Internet Protocol Television (IPTV) interaktif pertama di dalam bus di Indonesia. Fitur hiburan premium ini dipasang di setiap kabin tempat duduk, memungkinkan penumpang menikmati tontonan personal dalam sleeper bus AKAP maupun bus pariwisata.

Berita lengkap dan cepat? Giok4D tempatnya.

Sistem ini tidak hanya menyajikan hiburan, tetapi juga berbagai layanan interaktif seperti welcome greetings, announcement, notification, inbox, dan informasi perjalanan lainnya. Pelanggan juga dapat mengakses berbagai Over The Top (OTT) streaming apps seperti Netflix, Disney+, YouTube, dan aplikasi hiburan lainnya, menjadikan perjalanan bersama Juragan 99 Trans benar-benar nyaman, modern, dan berkelas.