PT Astra Daihatsu Motor (ADM) membawa Rocky hybrid untuk pasar Indonesia. Statusnya masih diimpor dari Jepang. Kalau pesan di acara Gaikindo Indonesia International Auro Show (GIIAS) 2025, kapan unitnya diterima konsumen?
“Delivery pertama paling cepat adalah November,” kata Sri Agung Handayani, Marketing Director dan Corporate Communication Director PT Astra Daihatsu Motor, Kamis (24/7/2025).
Ada jeda sekitar tiga bulan dari saat pemesanan hingga Daihatsu Rocky Hybrid masuk ke garasi konsumen.
“Kami menyelesaikan kewajiban kita pada pemerintah. Termasuk pencatatan kuota impor dan lain-lain,” jelas Agung.
Lantaran Rocky Hybrid datang dari luar negeri dan belum rakitan lokal, mobil ini termasuk dalam kategori yang diatur kuota impor oleh pemerintah Indonesia. Saat ini belum ada informasi resmi soal batas kuota unit Rocky Hybrid. Daihatsu juga tidak menyebut Rocky Hybrid dijual dalam edisi terbatas.
“Saat ini kita masih CBU dari Jepang, tidak perlu meragukan lagi kualitas,” kata Agung.
“Mesin ini sudah digunakan 130 ribu unit di Jepang sejak tahun 2021, untuk mesin hybrid ini,” tambahnya lagi.
Dalam hal efisiensi bahan bakar, Rocky Hybrid mampu mencapai 28 KM/L dengan mode pengujian WLTC (Worldwide Harmonized Light Vehicles Test Cycle), bahkan mampu mencapai 34,8 KM/L berdasarkan metode pengujian JC08 (Japan Cycle 08) yakni pengujian efisiensi bahan bakar di Jepang. Selain efisiensi bahan bakar, Rocky Hybrid juga rendah emisi karena hanya menghasilkan 83 gram CO2/km.
Daihatsu Rocky Hybrid sudah bisa dipesan di seluruh outlet resmi Daihatsu dengan harga Rp293.900.000 OTR DKI Jakarta. Rocky Hybrid tersedia dalam 3 pilihan warna, yaitu Black Mica Metallic, Shining Pearl White dan Laser Blue Crystal Shine.
Rocky Hybrid dijamin dengan garansi baterai Hybrid selama 8 tahun atau 160.000 kilometer (km), garansi kendaraan selama 3 tahun atau 100.000 KM, serta gratis jasa servis 5 kali hingga 50.000 km.