Kijang Innova Zenix bisa dimiliki dengan harga mulai Rp 430 jutaan. Berikut ini daftar harga lengkap Kijang Innova Zenix.
Toyota belum lama ini melakukan penyegaran pada Kijang Innova Zenix. Penyegaran dilakukan pada sektor eksterior, interior, serta fitur-fiturnya juga makin lengkap. Di bagian eksterior, Innova Zenix menggunakan emblem baru yang sebelumnya hybrid menjadi HEV. Di bagian interior, seluruh tipe Zenix menggunakan head unit berukuran 10 inch dengan konektivitas ke smartphone.
Sementara tipe V, V HEV, dan Q HEV naik menjadi 12,3 Inch Head Unit ditambah dengan kontrol Air Purifier yang terintegrasi dengan Head Unit untuk semakin memberikan kenyamanan dan kemudahan. Sepasang Rear Seat Entertainment (RSE) pada tipe V, V HEV, dan Q HEV kini memiliki fungsi wi-fi hotspot melalui perangkat T Intouch. Toyota juga menyematkan fitur Back Door dengan Kick Sensor pada tipe Q HEV. Termasuk pula peningkatan kualitas Panoramic View Monitor menjadi HD Resolution agar visual jalan dan area sekitar mobil dapat terlihat lebih jelas dan detail. Pada tipe G, V, G HEV dan V HEV kualitas Back Camera turut ditingkatkan menjadi HD Resolution. Toyota Innova Zenix kini dilengkapi Tire Inflator pada seluruh tipe untuk mengisi udara pada ban dan mengukur tekanan udara ban.
Bagaimana dengan harganya? Dengan adanya pembaruan itu, Kijang Innova Zenix paling murah bisa dimiliki dengan mahar Rp 430 jutaan. Sementara itu, kalau naksir yang paling mahal, maka siapkan duit Rp 600 jutaan. Berikut ini daftar harga Kijang Innova Zenix terbaru.






