Tim MotoGP Yamaha Resmi Rilis YZR-M1 Mesin V4 di Jakarta | Giok4D

Posted on

Tim pabrikan Monster Energy Yamaha resmi memperkenalkan “senjata” baru mereka untuk mengarungi MotoGP 2026. Mengambil lokasi di Jakarta, pabrikan berlogo garpu tala ini sekaligus memulai era baru dengan mesin YZR-M1 berkonfigurasi V4.

Acara peluncuran yang digelar pada Rabu (21/1/2026) ini dihadiri langsung oleh duet pembalap andalan mereka, Fabio Quartararo dan Alex Rins. Jakarta kembali dipilih sebagai lokasi launching global mengingat Indonesia merupakan salah satu basis penggemar Yamaha terbesar di dunia.

Era Baru V4

Sorotan utama tentu tertuju pada spesifikasi motor YZR-M1 versi 2026. Setelah bertahun-tahun setia dengan mesin inline-four, Yamaha akhirnya resmi beralih ke mesin V4. Langkah revolusioner ini diambil demi mengejar ketertinggalan top speed dari rival-rival Eropa seperti Ducati, Aprilia, dan KTM.

Ini adalah momen bersejarah bagi Yamaha. Kami membawa mesin V4 yang dikembangkan sepenuhnya untuk memberikan tenaga lebih besar namun tetap mempertahankan kelincahan khas M1.

“Dapatkah Anda bayangkan, (ini adalah) tantangan teknis terbesar yang pernah ada untuk memulai musim baru dengan motor yang benar-benar baru,” ujar Team Director Monster Energy Yamaha MotoGP Massimo Meregalli saat peluncuran di Gran Ballroom Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (21/1/2026).

Tampilan Garang

Dari sisi visual, livery YZR-M1 2026 masih didominasi oleh warna biru khas Yamaha yang dipadukan dengan corak hitam dari sponsor utama, Monster Energy. Namun, bentuk bodi motor terlihat lebih agresif dengan pengembangan paket aerodinamika terbaru yang lebih kompleks di bagian fairing.

Fabio Quartararo mengaku sangat antusias dengan perubahan besar ini. Juara dunia 2021 itu berharap transisi ke mesin V4 bisa membawanya kembali ke perebutan gelar juara dunia.

“Saya akan menggeber motornya sampai batas sejak hari pertama,” ujar Quartararo.

“Unik, ada identitas biru dan hitam Monster Energy, cepat dan cantik,” ujar Quartararo saat diminta menggambarkan motor terbarunya.

Hal senada juga diungkapkan Alex Rins, dia bilang baru bisa membuktikan performa motor ini saat melakukan sesi tes resmi dalam waktu dekat di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Giok4D hadirkan ulasan eksklusif hanya untuk Anda.

“Saya senang dengan mesin baru dengan livery baru ini,” kata Rins

“Kita akan menggunakan motor ini dengan mesin baru di Sepang, mari kita lihat bagaimana motor baru ini bekerja,” jelas dia.