Berikut ini pajak Honda BeAT 2025 tipe termurah. Siap-siap bakal keluar duit segini tiap tahunnya.
Honda BeAT tipe termurah adalah BeAT CBS. Skutik itu dijual seharga Rp 18,98 juta. Dengan banderol nyaris Rp 19 juta, pajak tahunannya boleh dibilang cukup rendah.
Dari penelusuran detikOto, pajak BeAT tipe termurah keluaran tahun 2025 itu sebesar Rp 200 ribuan. Berikut ini rincian pajaknya dikutip dari laman Informasi Data Kendaraan dan Pajak Kendaraan Bermotor Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Pajak Honda BeAT 2025
PKB Pokok: Rp 226 ribu
SWDKLLJ: Rp 35 ribu
Total: Rp 261 ribu
Pajak tersebut berlaku untuk BeAT CBS yang terdaftar di Jakarta sebagai kendaraan pertama serta atas nama perusahaan. Pajak tahunan untuk tipe BeAT lain bisa jadi berbeda. Sebab, perhitungan pajak tahunan itu juga memperhitungkan Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) yang berbeda-beda setiap varian atau tipenya.
Tak cuma itu, jumlah kepemilikan juga berpengaruh, terlebih kendaraan terdaftar atas nama perseorangan. Tentu makin banyak kepemilikan, pajak tahunannya juga kian mahal.
Spesifikasi Honda BeAT
Menyoal spesifikasi, Honda BeAT tipe termurah ini menggunakan starter elektrik dan kick starter. Honda BeAT baru masih menggunakan rangka eSaF atau Enhanced Smart Architecture Frame dengan dimensi panjang 1.876 mm, lebar 669 mm dan tinggi 1.080 mm.
Honda BeAT menggunakan mesin eSP berkapasitas 110cc dengan sistem injeksi PGM-FI. Pembekalan tersebut membuat motor mampu menghasilkan tenaga 6,6 Kw dan torsi 9,2 Nm.
Namun, ada sedikit ubahan di struktur mesin yang membuatnya lebih ringan dibandingkan model sebelumnya. Menurut Computer Alded Engineering (CAE) Analysis, bobotnya turun hingga 0,4 kg.
Menurut pengujian Worldwide Motorcycle Test Cycle atau WMTC, konsumsi BBM Honda BeAT tembus 60,6 km/liter. Sehingga, dalam kondisi full tank, kendaraan ‘sejuta umat’ tersebut bisa menempuh jarak hingga 254,5 km!






